DAILY TOUR HUA HIN

Hua Hin dahulunya adalah perkampungan nelayan yang terletak di Teluk Thailand yang terletak 3 jam perjalanan ke Selatan dari kota Bangkok. Pada tahun 1920, karena keindahannya Raja Thailand pada waktu itu, King Rama VII bersama keluarga kerajaan memutuskan membangun sebuah resort untuk berlibur disini. Sehingga nama Hua Hin menjadi terkenal khususnya di kalangan bangsawan dan warga kelas atas. Hingga saat ini, Hua Hin merupakan destinasi berlibur favorit bagi warga lokal Bangkok juga warga asing. Pantai Hua Hin, Hotel mewah dengan berbagai restaurant, Lapangan Golf kelas dunia merupakan salah satu daya tarik Hua Hin.


Jadwal Tour Harian Hua Hin
08.20 Berkumpul di Meeting point yang ditentukan di Paragon Mall. Mohon datang tepat waktu.
10.30 Mengunjungi Phra Nakon Khiri (Istana Raja Rama IV yang berada di atas bukit) Seenspace HuaHin (lunch at own expense).
13.00 [OPTIONAL] Makan siang di White Beach Seafood restaurant.
14.30 Jalan jalan di Plearn Wan
15.30 Hua Hin Railway Station
19.00 Tiba di Icon Siam Mall Bangkok

Harga : Dewasa/Anak Rp 766.000,-

Tiket anak: Usia 0-3 tahun (asalkan mereka tidak menempati tempat duduk di minivan dan perahu juga berbagi makan siang dengan orang tua) = GRATIS

Harga termasuk:
-Guide berbahasa Inggris.
-Perjalanan selama tour dengan Mini Van.
-Tiket masuk tempat wisata yang dikunjungi.
-Asuransi perjalanan

Harga belum termasuk:
-Makan.
-Tip Guide pemandu.

Keterangan Tour :
-Tour ini hanya diadakan setiap hari kecuali Minggu.
– Mohon menginfokan Tanggal anda ingin mengikuti.
-Tour ini bergabung dengan peserta lain dengan berbagai bangsa. Tidak bersifat Private.
-Mohon membawa paspor anda sebagai identifikasi dan pendaftaran asuransi perjalanan.
-Dilarang membawa bagasi dalam perjalanan tour karena terbatasnya space dalam mini van.
-Pakaian : sopan yaitu pakaian menutupi bahu dan celana dibawah lutut karena kunjungan ke Kuil. Sepatu kets.
-Peserta tour yang ingin menginap di Hua Hin mohon menginfokan kepada kami pada waktu membooking. Anda akan didrop di Pusat kota Hua Hin pada waktu akhir tour.
-MOHON TEPAT WAKTU. Keterlambatan tiba di meeting point pada hari H dapat berakibat peninggalan oleh pihak Tour dan tidak ada pengembalian dana
-Tour berlangsung dalam bahasa Mandarin DAN Inggris secara bersamaan. Mohon tentukan bahasa yang anda inginkan saat check out, anda akan didampingi pemandu yang sesuai dengan pilihan tersebut
-Sangat disarankan memberi uang tip di akhir tur sebagai tanda terima kasih
-Thailand adalah negara Buddha yang taat, mohon kenakan pakaian yang tepat saat mengunjungi kuil sebagai bentuk penghormatan. Sebaiknya anda mengenakan pakaian yang menutupi bahu dan lutut (misalnya celana panjang, kaos, dll.)
-Wanita sebaiknya tidak mengenakan rok pendek dan sepatu hak tinggi pada saat tour

** harga dapat berubah sewaktu –waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya **


INFO & RESERVASI : JOSHUA COMPASS TOUR  0822-343-80009 ATAU 081-70343-0909


Rilis:2106019 FR081419