Labuan Bajo merupakan sebuah surga tersembunyi yang ada di Indonesia bagian timur. Surga ini terletak di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Labuan Bajo merupakan gerbang menuju Taman Nasional Komodo. Taman Nasional Komodo yang terdaftar sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1991 ini terdiri dari Pulau Komodo, Pulau Rinca, Pulau Padar, dan beberapa pulau lain di sekitarnya. Taman ini menyimpan keindahan alam yang menakjubkan dan hewan purba Komodo yang mendunia.
Bagi anda yang menyukai budaya dan berjiwa petualang, anda juga bisa mengunjungi Desa Wae Rebo. Desa Wae Rebo merupakan desa tradisional yang terletak di dataran tinggi dan dikenal sebagai desa di atas awan. Karena desa ini terpencil, dibutuhkan trekking ringan sekitar 3 jam untuk mencapainya. Tentunya semua terbayar dengan keindahan desa, keramahan dan keunikan budaya penduduknya.
Labuan Bajo merupakan salah satu dari lima Destinasi Super Prioritas Pariwisata Indonesia, Jadi jangan ragu lagi dengan mutu, pelayanan dan infrastrukturnya ya !
Simak Paket liburan Labuan Bajo berikut ini :